Buat warga Malang terutama yang berada di daerah Singosari atau yang akan menuju perjalanan kea rah Surabaya, tidak ada salahnya untuk mampir sejenak ke Warung Sate Kelopo Pak Didit yang terletak di kiri jalan 100 meter setelah Depo Bangunan, Singosari – Malang.
Warung yang didominasi warna hijau dan kuning ini menawarkan menu Sate Kelopo yang biasanya banyak kita temui di Surabaya dengan variannya daging sapi dan daging ayam. Seporsi Sate Kelopo Pak Didit bisa kamu santap dengan harga Rp 12.000 untuk sate kelopo daging ayam dan Rp 20.000 untuk sate kelopo daging sapi dengan masing-masing 10 tusuk jumlahnya dengan ukuran dagingnya yang cukup besar untuk ukuran sate. Gak cuma bersantap sate kelopo, di Warung Pak Didit Malang kamu juga bisa merasakan soto Banjar dengan rempah dan kuah campuran susu khas seperti di Banjar dengan harga Rp 10.000 per mangkok.

Gak Cuma kedua menu tersebut, Warung Sate Kelopo Pak Didit Malang juga menjual bakso bakar dan mie ayam yang gak kalah lezatnya untuk kamu santap sendirian atau dengan teman. Selain itu, kebersihan di warung ini juga patut di acungi jempol dan yang lebih mengesannya lagi, mereka menyajikan menu-menunya dengan platting seperti sedang makan di hotel atau resto. Jadi jika kamu hanya melihat sajian mereka, gak bakal terasa seperti makan di warung pinggir jalan.
Warung Sate Kelopo Pak Didit termasuk warung pagi dalam membuka usahanya. Sejak jam 6 pagi, kamu sudah bisa bersantap Soto Banjar yang cocok banget buat sarapan, atau kamu juga bisa langsung mencium aroma wangi sate kelopo yang dibakar jika ingin langsung mencicipi sate kelopo daging ayam atau sapi di pagi hari. Yang jelas jangan datang ke warung ini selepas magrib karena Warung Sate Kelopo Pak Didit hanya buka sampai jam lima sore yang selanjutnya digantikan dengan pedangan lalapan lamongan yang ternyata rasanya juga gak kalah enaknya. Selain hanya buka sampai jam lima sore, kamu juga tidak dapat merasakan sate keloponya pada hari jumat karena mereka menetapkan hari tersebut sebagai hari istirahat mereka.
[box]
Warung Sate Kelopo Pak Didit
IG: @warungpakdidit
Jl. Raya Karanglo No. 35 Malang
Price : Rp 7.000 – Rp 20.000
Open : Everyday (except friday) / 06.00 – 17.00
[/box]
[tabs slidertype=”images” auto=”yes”] [imagetab width=”” height=””]https://foodyfloody.com/wp-content/uploads/2015/06/Warung-Sate-Kelopo-Pak-Didit-Foody-Floody.jpg[/imagetab] [imagetab width=”” height=””]https://foodyfloody.com/wp-content/uploads/2015/06/Soto-Banjar-Warung-Pak-Didit-Foody-Floody.jpg[/imagetab] [imagetab width=”” height=””]https://foodyfloody.com/wp-content/uploads/2015/06/Mie-Ayam-Warung-Pak-Didit-Foody-Floody.jpg[/imagetab] [/tabs]